Kasih Sayang
Beranda » Berita » Musim Hujan Jangan Lengah, Ini 7 Penyakit yang Paling Sering Datang Diam-Diam

Musim Hujan Jangan Lengah, Ini 7 Penyakit yang Paling Sering Datang Diam-Diam

Musim hujan memang bikin suasana adem dan mager makin nikmat. Tapi di balik udara sejuk dan rintik hujan, ada sejumlah penyakit yang sering muncul tanpa permisi. (Foto: Freepik)

JEDADULU.COM — Musim hujan memang bikin suasana adem dan mager makin nikmat. Tapi di balik udara sejuk dan rintik hujan, ada sejumlah penyakit yang sering muncul tanpa permisi.

Mulai dari yang kelihatannya ringan sampai yang bisa berbahaya kalau telat ditangani. Biar nggak kaget, ini dia 7 penyakit yang wajib diwaspadai saat musim hujan.

  1. Leptospirosis

Penyakit ini sering muncul setelah banjir. Dokter umum RS Sari Asih Cipondoh, dr. Putri Mutiara Sari, menyebut leptospirosis ditularkan lewat air atau tanah yang tercemar urine tikus. Gejalanya bisa berupa demam tinggi mendadak, menggigil, nyeri otot betis, dan mata merah. Kalau telat ditangani, risikonya bisa sampai gangguan ginjal.

  1. Demam Berdarah (DBD)

Ini “langganan tahunan” musim hujan. Genangan air jadi tempat nyamuk berkembang biak. Demam tinggi, nyeri sendi, dan badan lemas jangan dianggap masuk angin biasa.

  1. Flu dan ISPA

Perubahan suhu bikin daya tahan tubuh gampang turun. Batuk, pilek, tenggorokan gatal sering muncul bersamaan. Walau terlihat sepele, tetap perlu istirahat dan asupan gizi yang cukup.

Demam Tinggi Mendadak dan Menggigil Jangan Dianggap Sepele Bisa Jadi Leptospirosis!

  1. Diare

Air dan makanan yang kurang bersih jadi pemicu utama. Dokter spesialis penyakit dalam dr. Andi Pratama, Sp.PD, mengingatkan pentingnya cuci tangan dan memastikan makanan matang sempurna.

  1. Penyakit Kulit

Lingkungan lembap bisa memicu jamur, gatal, dan infeksi kulit. Sepatu basah dan pakaian lembap sering jadi biang keroknya.

  1. Tifus

Kebersihan makanan dan air yang menurun saat musim hujan membuat tifus lebih mudah menyerang. Gejalanya biasanya demam berkepanjangan dan lemas.

  1. Chikungunya

Masih ditularkan nyamuk, tapi beda dengan DBD. Nyeri sendi yang parah sampai sulit bergerak jadi ciri khas penyakit ini.

Intinya, musim hujan bukan cuma soal payung dan jas hujan. Jaga kebersihan, hindari genangan air, dan jangan tunda ke dokter kalau badan mulai kasih sinyal aneh.

Mau Tahu Rahasia Jantung Lebih Sehat? Rutin Konsumsi Alpukat Bisa Jadi Jawabannya!

Lantaran di musim hujan, sakit sering datang pelan-pelan… tahu-tahu bikin rebahan panjang.

(Artikel ini disusun dari keterangan tenaga medis, literatur kesehatan, dan edukasi Kemenkes RI)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *